Gosip infotaiment Bukan Empat Mata Dicekal Karena Kangen Band bukanlah berita selebritis belaka. Kabar ini memang benar terjadi. Bahkan Bukan Empat Mata bakal berhenti tayang mulai Sabtu, 13 Juni 2009 karena personel kangen band yang sempat jadi bintang tamu sempat keceplosan ngomong jorok alat kelamin pria saat acara live itu berlangsung.Marketing Public Relation Trans 7, Anita Wulandari, saat ditemui di Gedung Trans 7, Jalan Kapten Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, menyayangkan pemberhentian sementara Bukan Empat Mata oleh KPI Pusat. Pasalnya, kesalahan bukan ada pada Tukul dan program, tetapi karena kesalahan bintang tamu yang tidak disengaja.
“Kemarinan kita dapat surat dari KPI, kita sudah kirim surat kembali. Kita, minta ketemu sore tadi (10/6), tapi KPI tidak bisa. Intinya, kita mau ketemu dulu,”
“Ini kan, acara live ya kesalahannya karena ada yang ‘kepleset’. Kesalahan bukan pada Tukul. Sampai saat ini, Tukul belum tahu,”
Anita Wulandari juga menambahkan kalo pihak Trans7 mengaku udah punya acara pengganti Bukan Empat Mata jika benar tayangan humor ini bakal distop.
“Setiap program pasti sudah ada alternatifnya. Tapi, saya ingin klarifikasi masalah ini dulu. Tapi saya punya keyakinan kalau berita ‘Bukan Empat Mata’ tidak akan dihentikan tayang mulai 13 Juni mendatang. Pihak kami masih mengusahakan melakukan pertemuan dengan KPI. Mungkin saya baru bisa ngomong besok,”
“Padahal kalau format acara ‘Bukan Empat Mata’ bisa dilihat sendiri sudah berbeda format dari Empat Mata yang dihentikan tayang oleh KPI. Perbedaanya sampai 80 persen. Bisa dilihat sendiri, dulu tegurannya cium pipi, pegang-pegang bintang tamu, sekarang sudah tidak ada,”
Bukan Empat Mata Trans7 Dicekal :
Tukul sendiri saat dikonfirmasi mengaku ikhlas dan ga’ kecewa ‘n ga’ ingin menyalahkan band favorit yang baru aja ngeluarin Buku Kangen Band yang melontarkan kata-kata alat kelamin pria di acara ‘Bukan Empat Mata’. Pelawak asal Semarang itu juga menolak anggapan diskriminasi karena ada acara musik di tv lain yagng presenternya juga menyebut alat kelamin pria tapi bebas sanksi.
“Saya ngikutin aja apa keputusan KPI, nggak kecewa, ikhlas saja. Saya pokoknya nurut saja sama KPI,”
“Saya ga’ nyalahin band favorit Kangen Band. Itu sih latah saja kok,”“Soal diskriminasi, Ah nggak ah, biarkan nanti masyarakat yang menilai, masyarakat kita sudah cerdas kok,”
Manajer Kangen Band, Lana yang dikonfirmasi gosip artis soal Pencekalan Bukan Empat Mata Karena Kangen Band mengakui hal ini. Bahkan, pihak Kangen band favorit bakal segera meminta maaf pada Trans 7.
“Iyah, iyah kita hari ini akan minta maaf ke Trans 7. Kita juga udah terima pemberitahuan dari pihak KPI maupun Trans 7 soal kesalahan yang dibuat oleh personel Kangen Band. Tapi omongan itu bukan kesengajaan, cuma latah saja kok.”
No comments:
Post a Comment